DAY7 FOTOGRAFI

Fajar Mustofa Borong Tiga Juara di Lomba Fotografi

Prestasi Luar Biasa di Bidang Fotografi

28 July 2024 | Administrator | 366 View


Jum’at, 26 Juli 2024 - Dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) yang ke 14, Fajar Mustofa, seorang mahasiswa Politeknik Negeri Jakarta, berhasil mencatatkan prestasi di bidang fotografi. Keahliannya dalam menangkap momen-momen berharga membawanya meraih medali perunggu dalam kategori fotografi on the spot dan fotografi cetak. Selain itu, Fajar juga sukses memenangkan juara 3 di sub kategori tradisi dan budaya.

 

Pencapaian ini terasa lebih istimewa mengingat ini adalah pertama kalinya Fajar mengikuti ajang PORSENI. Persiapan yang dilakukannya pun tidak main-main. Selama dua bulan sebelum lomba, Fajar sering melakukan hunting foto di sekitar kampus, melatih kebiasaan dan refleksnya dalam menangkap momen tertentu. "Yang disiapkan untuk fotografi adalah kebiasaan dan refleks untuk menangkap momen tertentu," kata Fajar.

 

Bagi Fajar, fotografi adalah medium yang mampu bercerita tanpa perlu kata-kata dari fotografer. Ia percaya bahwa sebuah foto bisa menyampaikan banyak hal, menceritakan kisah yang mendalam hanya dengan satu jepretan. "Yang susah dari fotografi menurutku adalah menemukan momen yang tidak bisa diulang lagi," ujar Fajar. "Setiap fotografer memiliki pandangan yang berbeda dalam menangkap momen, dan itu adalah tantangan tersendiri" tambahnya.

 

Ia mulai menyukai fotografi sejak di bangku SMK, sebuah hobi yang berkembang menjadi passion berkat ketekunannya dalam belajar dan mengeksplorasi dunia fotografi.

Meski awalnya belajar fotografi secara otodidak, Fajar mendapatkan bimbingan dari gurunya di jurusan multimedia saat SMK yang berlangsung hingga PORSENI kali ini.

 

Ketika diumumkan sebagai peraih tiga penghargaan sekaligus, perasaan Fajar campur aduk. "Jujur nggak expect, apalagi di foto cetak. Kalau di foto on the spot masih menaruh harapan sedikit," ujarnya.

 

Namun, bagi Fajar, kemenangan ini bukanlah akhir dari perjalanan. Ia berharap bisa berbagi ilmu dan pengalamannya kepada orang lain. "Harapannya biar bisa lebih berguna lagi, karena buat apa ada ilmunya tapi disimpan sendiri," kata Fajar. Ia ingin membimbing adik tingkatnya agar bisa meraih juara di lomba fotografi berikutnya, memastikan bahwa pengetahuan yang dimilikinya dapat bermanfaat dan terus berkembang.

 

Kisah Fajar Mustofa adalah cerita tentang perjalanan, dedikasi, dan inspirasi. Dari awal yang sederhana hingga mencapai puncak prestasi, ia menunjukkan dengan semangat dan tekad yang dimiliki, tidak diragukan lagi bahwa Fajar akan terus bersinar di dunia fotografi dan menjadi teladan bagi banyak orang.

 

Reporter: Tim LO Humas (Dinda Maritza Arlina Putri)

Editor: Tim LO IT Porseni (Syava Aprilia P)

Berita Lainnya


Haikal Ramadhana Batangrian: Perjuangan dan Prestasi di Ajang PORSENI KE XIV

28 July 2024 | Administrator | 224 View

Lihat

Perjalanan Muhammad Ilham Ramadhan Meraih Medali Emas di PORSENI ke-14

28 July 2024 | Administrator | 219 View

Lihat

Kisah Sukses Argya dan Raihan

28 July 2024 | Administrator | 247 View

Lihat